Jumat, 16 Desember 2016

"Tiada Lelah"
Oleh : Rofif Syuja' Mu'tasyim

Bangun pagi... 
Langsung sholat 
Kemudian mandi
Dan bersiap2

Sebelum matahari muncul 
Aku sudah harus berangkat 
Menuju kampus 
Yang tak dekat dari rumah

Bertemu polisi,  karyawan,  siswa 
Bahkan pedagang pun mulai keluar
Semua tumpah ruah di jalan
Yang tak bsa dihindari 

Satu dua keringat mulai bercucuran
Membasahi baju yang Wangi nan rapi
Membuat tubuh tak betah 
Berlama-lama dalam suasana itu

Terkadang apa yang telah diusahakan
Tak sesuai kenyataan
Namun tetap berusaha
Mencapai semua harapan yang di impikan... 





17 Desember 2016

Kamis, 15 Desember 2016

"Perubahan Tanpa Sadar"
oleh : Rofif Syuja' Mu'tasyim


Mengawali dengan hiruk pikuk masyarakat
Mendengar ocehan yang mebuat panas telinga
Ditambah suasana hati yang buruk
Pagi itu sudah diisi kesal dan keegoisan

Saat sudah berkecamuk dengan masyarakat
Dimana orang sabar bisa menjadi kasar
Orang bijak menjadi galak
Orang egois pun semakin bengis

Itulah yang kusebut perubahan tanpa sadar
Sifat orang dapat berubah derastis
Tanpan diminta
Dan tanpa diberi upah

karyawan, siswa, mahasiswa, manager
semua menjadi Satu
Semua memakai ego masing-masing
dan tak ada satupun yang mau mengalah

pagi itu memang sudah bonyok  leh rasa kesal
bagaimana tidak kacau
mengawali pagi saja dengan kesal yang berkecamuk
semua itu sering kutemui saat susana macet...



16 Desember 2016

Senin, 28 November 2016

"Hampa Tanpa Sebuah Rasa"
oleh : Rofif Syuja' Mu'tasyim

Seluas langit yang terbentang di angkasa
Sesejuk angin yang berhembus ke segala arah
Seterik mentari saat bersinar
Dan seindah alam ini

Semuanya pernah kurasa
Semuanya pernah ku kagumi
Namun...
Ada satu rasa yang kurang

Yakni, rasa bersyukur
Ya Rabb...
Andai aku menyadarinya
Mungkin aku tak demikian

Ya Rabb..
Andai kau buka pintu maaf untukku
Izinkan aku tuk memulainya
Mensyukuri segala ciptaan-Mu

Karena...
Hidupku terasa hampa
Jika hidup ini
Tak memiliki rasa syukur



28 November 2016